Kamus Umum Trading : BULLISH dan BEARISH

Apa itu BULLISH?
BULLISH (UPTREND)
Bullish adalah kecenderungan harga untuk bergerak naik (menguat) secara terus menerus dalam suatu periode waktu tertentu. Kecenderungan pasar Bullish itu bisa digunakan untuk menyebut kondisi pasar global secara keseluruhan, suatu sektor bisnis, maupun harga aset finansial tertentu. Kata Bullish juga sering dipakai untuk menyebut sentimen di kalangan trader yang optimis mengenai suatu aset finansial, meskipun harganya belum benar-benar bergerak naik.
Dalam trading forex, pasar Bullish juga sering disebut Uptrend yang akan terjadi bila Base Currency dalam suatu pasangan mata uang mengalami kenaikan nilai, sedangkan Quote Currency melemah. Misalnya jika dikatakan "pasangan mata uang USD/CAD sedang bullish", berarti Dolar AS (USD) menguat, sedangkan Dolar Kanada (CAD) melemah.
BULLISH (Left) dan BEARISH (Right)
Penyebab timbulnya pasar Bullish bisa berasal dari faktor-faktor fundamental maupun euforia pasar belaka. Apabila pasar Bullish berakar dari kondisi fundamental ekonomi suatu negara, maka akan bertahan lebih lama ketimbang situasi Bullish yang hanya muncul karena euforia atau rumor.

Apa itu BEARISH?
BEARISH (DOWNTREND)
Bearish adalah kecenderungan harga untuk bergerak turun (melemah) secara terus menerus dalam suatu periode waktu tertentu. Bearish juga bisa dipakai guna menyebut kondisi pasar global secara keseluruhan; suatu sektor bisnis; maupun harga aset finansial tertentu; serta acap dipakai untuk menyebut sentimen di kalangan trader yang pesimis mengenai suatu aset finansial, meskipun harganya belum benar-benar menurun.

Dalam trading forex, pasar Bearish juga sering disebut Downtrend yang akan terjadi bila Base Currency dalam suatu pasangan mata uang mengalami pelemahan nilai, sedangkan Quote Currency menguat. Misalnya jika dikatakan "pasangan mata uang EUR/USD sedang bearish", berarti Euro (EUR) sedang melemah, sedangkan Dolar AS (USD) menguat.


Apabila Anda memperdagangkan aset finansial selain forex, misalnya saham atau komoditas berjangka, maka pasti akan mengalami kerugian saat pasar Bearish. Hanya trader forex dan CFD (Contract for Difference) saja yang bisa tetap memperoleh keuntungan dalam situasi seperti ini, karena mata uang selalu diperdagangan secara berpasangan dan kita dapat melakukan entrydua arah di pasar. Contohnya apabila EUR/USD menurun seperti dalam grafik di atas, maka trader yang membuka posisi sell jelas mendapatkan keuntungan besar.


BULLISH dan BEARISH dalam pergerakan Chart

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SIGN UP HERE

Translate Here

Live Cross Rate

Didukung Oleh Investing.com

Kalender Ekonomi (LIVE)

Live Exchange Rate

Currency Converter

Gabung Komunitas

Follow Our Community!

Ikuti diskusi kami seputar:
- Pengenalan Istilah Forex
- Analisa Teknikal
- Analisa Fundamental & Berita
- Pendaftaran Akun Trading OctaFX
- Pembahasan Strategi
- Evaluasi Mingguan dan Bulanan di Zamrud FX Community

TERBUKA UNTUK UMUM!
SETIAP JUM'AT Pukul 19.00 - selesai

CONTACT PERSON WHATSAPP
- SUPRIANTO (+62-852-9710-8810)
- PONIMAN (+62-813-6877-9087)
- SURIONO (+62-853-7394-8583)
- ALEXANDRIA (+62-813-6068-3746)

Trading Tanpa Komisi

BONUS DEPOSIT 50%

Best Islamic Account

Best Forex ECN Broker

Best Trading Conditions